Senin, 10 Agustus 2020

3 Cara Menghapus Halaman Kosong di Word dengan Mudah

Halaman yang kosong di dokumen Microsoft Word bisa menjadi hal yang kurang enak dipandang bagi sebagian orang. Kemunculan halaman kosong ini bisa disebabkan oleh penggunaan page break pada Microsoft Word atau penekanan tombol CTRL + Enter yang tidak disadari. Namun, untuk menghapus halaman kosong di Word yang dikarenakan kesalahan tadi tidak segampang langsung menekan tombol backspace pada keyboard. Ada kalanya meskipun sudah menekan tombol tersebut, halaman kosong masih belum terhapus.


Berikut ini adalah tips menghapus halaman kosong di Word dengan cara yang mudah agar dokumen Word bisa kembali rapi lagi. Ada tiga cara yang bisa kamu aplikasikan apabila halaman kosong muncul pada bagian awal, tengah, maupun akhir dokumen.


Menghapus halaman kosong di bagian awal

Ikuti langkah berikut untuk mengatasi halaman kosong yang muncul pada bagian awal dokumen:

  1. Klik bagian pojok kanan bawah halaman.

  2. Tekan tombol backspace atau delete pada keyboard hingga halaman tersebut terhapus.


Menghapus halaman kosong di bagian tengah

Biasanya, halaman kosong pada bagian tengah dokumen muncul akibat penggunaan page break. Page break sendiri adalah sebuah fitur pada Microsoft Word yang membolehkan pengguna untuk membuat konten di lembar baru berikutnya.


Terkadang, page break juga sering muncul apabila kita secara tidak sadar menekan shortcut CTRL + Enter. Nah, untuk mengatasi masalah ini, lakukan langkah berikut:

  1. Pada halaman yang kosong tersebut, cara tulisan page break kemudian blok tulisan tersebut.

  2. Tekan backspace atau delete pada keyboard.


Apabila di dokumen tersebut terdapat banyak halaman kosong pada bagian tengah dokumen, kamu juga bisa menghapus halaman kosong di Word tersebut secara bersamaan dengan menggunakan fitur Find & Replace.

  1. Tekan CTRL + H pada keyboard untuk membuka “Find & Replace” menggunakan shortcut.

  2. Klik bagian “Replace”, kemudian pastikan pada kolom “Find what” diisi dengan ^m. Biarkan kolom “Replace with” tetap kosong, lalu klik “Replace All”.


Menghapus halaman kosong di bagian akhir

Halaman kosong juga seringkali muncul pada akhir dokumen yang disebabkan oleh munculnya karakter tidak tercetak (non-printing character) yang tersembunyi pada halaman Word. Untuk menghapus non-printing character tersebut, lakukan langkah sederhana ini:

  1. Tampilkan karakter tidak tercetak terlebih dahulu menggunakan “Paragraph Mark”. Klik bagian “Home”, kemudian aktifkan simbol paragraph mark yang ada pada kolom “Paragraph”.

  2. Setelah simbol paragraf sudah muncul, blok semua simbol tersebut lalu tekan backspace atau delete pada keyboard.


Nah, itu dia cara menghapus halaman kosong di Word dengan cara yang mudah dan sederhana. Semoga tips ini bermanfaat, selamat mencoba!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar